- makan untuk hidup, tapi hidup bukan untuk makan saja -

Mau Makan Malam, Penuh Perjuangan

Beginilah adanya bujangan minim budget, semua perlu perjuangan, ya bujangan serba ngepas. Pulang kantor sebenarnya sudah lelah dengan hiruk pikuknya, harus ke pasar belanja kebutuhan bahan masakan yang habis.

Sampai kos sebenarnya sudah lapar perut, tapi apa daya harus cuci², tepak makan bekas tadi siang, cuci pot untuk masak nasi, cuci piring cucian makan malam semalam belum sempat tercuci, dan yang utama adalah mempersiapkan lauk makan malam.

Dari cuci beras untuk masak nasi, ngupas bawang, belum ngolah rajang bahan dan terpenting adalah proses masaknya.Perlu waktu yang gak sedikit ditambah perut yang keroncongan menambah sensasi tersendiri.

Pulang kantor tak sempat ganti pakaian langsung turun ke dapur dan mempersiapkan semuanya.

Ini dia tempe tepung pakai tepung bumbu Sasa, dengan jamur lada hitam yang mimin tambahkan tempe lebih dulu, digoreng dengan minyak 'haram'.

Kali ini saya gak akan share apa², cuma mau berbagi untuk memasak itu perlu effort, jadi nanti ketika kalian berumah tangga, hargailah masakan istri kalian yang sudah bersusah payah memasakan untuk kalian, apalagi istri kalian juga bekerja.

Tidak hanya istri sih, ingat pula ibumu yang pernah memasakan masakan apapun itu, habiskanlah dan hargailan masakan itu dengan memakannya dengan lahap.

Oh ya, malam ini mimin masih memasak sisa bahan makanan yang ada di kulkas, jamur masih ada. Kebetulan tadi mimin belanja tempe, jadi sekalian saja buat lauk. Sama seperti lauk makan malam beberapa hari lalu, jika baca postingan mimin kemarin² pasti tahu.

Ini proses penggorengan tempe dengan campuran minyak haram, ya ada sedikit babi² nya gitu. Sabar menunggu matang, padahal perut sudah 'kukuruyuk'.

Jamur Tempe Lada Hitam, ya itu yang paling simpel dan gak menguras banyak waktu. Hanya dengan lauk itu mimin bisa habiskan nasi cukup banyak. Malam ini mimin masak 2 cup beras, entah akan dihabiskan sekali makan atau tidak.

Akhirnya nasi satu magicom mimin ambil semua, porsi untuk dua orang mimin santap semuanya malam ini, katanya temen mimin ini bar-bar. Tapi yang penting kenyang #sikat

Ya beginilah catatan yang bisa mimin bagikan malam ini, dokumentasinya seperti yang mimin bagikan di postingan ini. Selamat makan, happy cooking for your family. SSDK

1 komentar:

  1. Nasi segitu banyak bener deh habis sendiri, gila bener. Gak salah kalau temannya bilang, "bar-bar ente!" 😂🤭

    BalasHapus

Ini tempat untuk berinteraksi, ketika ada ide yang lain atau sumbang saran, di sini tempatnya. Salam kenal sebelumnya :)

Adbox