- makan untuk hidup, tapi hidup bukan untuk makan saja -

Tumis Buncis Teri Nasi

Minggu berlalu begitu cepatnya, hari ini sudah Senin lagi. Yups, this Monday! You Monday? Kalau saya sih sukanya biskuit monde ajah. 

Kembali saya dapat kiriman (lagi) dari Miss Wiji. Seperti biasa, Miss Wiji ini seperti punya kantong doraemon di sana. Setelah ngoprek-ngoprek kulkasnya, ternyata di sana ada wortel, buncis dan tahu tempe. Merekalah penghuni setia di dalam kulkasnya. 

Jadi inget doraemon, dimana di kantong ajaibnya selalu berisi baling-baling bambu, pintu kemana saja, senter pembesar dan pengecil. Okay-okay, back to topic yak, sudah lapar nih. Karena kita kan gaksukalapar.id.

Lalu, masak apa kita hari ini? 


Tumis Buncis Teri Nasi

Bahan-bahan:
250gr buncis, potong kecil-kecil
Teri nasi secukupnya 

Bumbu:
5 buah cabe merah, iris
2 buah rawit merah, iris
2 siung bawang putih, iris
7 siung bawang merah, iris
1/2 butir bawang bombay (optional)
2 lembar daun salam
1 ruas lengkuas
2 batang daun bawang, iris
1 sendok teh gula
Garam secukupnya
Kaldu bubuk
Air
Minyak goreng


Cara Memasak:

1. Panaskan sedikit minyak, lalu masukkan ikan teri. Masak sampai setengah matang.

2. Kemudian tambahkan bawang merah, bawang putih, cabe, daun salam, lengkuas, gula dan garam tumis sampai harum.

3. Masukkan buncis aduk sampai rata, tambahkan kaldu bubuk, bawang bombay, daun bawang dan air secukupnya. Aduk kembali dan diamkan sampai matang.

4. Koreksi rasa. Angkat dan siap disajikan.

Bagaimana, mudah kan? Iya semoga dengan pilihan menu ini bisa jadi pilihan, ya setidaknya gak bingung mau masak apa. Banyak sih pilihan lain, tinggal pilih mau coba yang mana. L

Resep ini pasti akan dipost di IG @gaksukalapar.id. Channel IG @gaksukalapar.id menyajikan beberapa pilihan resep simpel yang bisa dicoba siapa saja. Follow IG @gaksukalapar.id ya, untuk dapatkan informasi resep-resep sederhana ala rumahan yang simpel.

Jangan lupa selalu terapkan protokol kesehatan, 3M menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak aman satu dengan yang lain (sosial distancing). Sampai jumpa diresep lainnya. gaksukalapar.id


Happy cooking for your family 😉

#buncis
#cookingfun
#masakanrumahan
#foodlover
#gaksukalapar
#resepmasakan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ini tempat untuk berinteraksi, ketika ada ide yang lain atau sumbang saran, di sini tempatnya. Salam kenal sebelumnya :)

Adbox