Kalau pernah baca postingan gaksukalapar.id tentang resep-resep harian, ada menu masakan yang dibuat dari salah satu bahan yang mungkin saja asing ditelinga.
Apa itu?
Kacang tunggak!
Hmm, saya pikir cicilan saja yang bisa nunggak, ternyata kacang juga bisa lho.
Karena rasa penasaran, saya cari tahu, apa itu kacang tunggak.
Dari Wikipedia menjawab:
Kacang tunggak merupakan kacang-kacangan dari jenis tanaman legum, dimana bijinya bisa digunakan untuk disayur. Biasanya sering ditemukan disayur lodeh.
Tanaman kacang tunggak ini bisa ditanam di pekarangan rumah, bisa jadi tanaman keluarga sebagai sumber bahan pangan keluarga. Dia mudah tumbuh di lahan yang relatif kering.
Ini dia klasifikasi ilmiahnya ya:
Kerajaan: Plantae
Ordo: Fabales
Famili: Fabaceae
Genus: Vigna
Spesies: Vigna unguiculata
Kacang tunggak (Vigna unguiculata subsp. unguiculata(L)). Sebenarnya masih satu spesies dengan kacang panjang namun berbeda atau kelompok kultivar.
Kacang tunggak punya banyak variasi bentuk. Di tanah Jawa, dikenal dengan nama kacang dadap, kacang landes, kacang otok dan kacang tolo.
Kacang jenis ini tersebar juga di Afrika, Eropa bagian selatan, dan kawasan Amerika Latin.
Nah lumayan sedikit paham lha ya tentang kacang tunggak ini. Saya bagikan sederhana saja di sini, lebih lengkapnya baca di Wikipedia, di sana ada banyak informasi lengkap lainnya.
Semoga bisa menambah pengetahuan para cookers semua. Happy cooking! gaksukalapar.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Ini tempat untuk berinteraksi, ketika ada ide yang lain atau sumbang saran, di sini tempatnya. Salam kenal sebelumnya :)