Saya mau share tempat kongkow buat santuy dengan udara sejak khas di 'lereng' Prigen, lokasinya kira² ya 10 km dari Pandaan. Nama tempatnya itu Food Living Kalimasada atau Kalimasada Food Living, lokasinya itu tidak jauh dari Dairyland Cimory, Prigen, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.
Nah di Food Living Kalimasada ini ada outlet donat, ya tidak mirip seperti J-Co, ini outlet donat lokal, nama tempatnya Lifabaked House.
Kalau masuk outletnya jangan lupa lepas alas kaki ya, jadi seperti 'batas suci'. Outletnya kecil saja, jadi di dalam kita paling ya pesan, tersedia paketan juga dan beli single per donat, harga paket itu Rp 15.000,- isi 3 donat.
Selain donat ada juga tersedia cake² yang dipajang di etalase lemari pendingin kaca seperti foto yang saya ambil.
Selain itu ada juga jual mini kaktus di etalase yang lain dan snack/ makanan ringan. Tempatnya nyaman sih, kita bisa take away atau juga beli take away lalu makan di depan outlet tersedia kursi dan meja kayu yang proper, mau beli minuman di depannya ada outlet ice tea. Sebelah kanan outlet donat ini ada juga kedai kopi, cukup lengkap lah.
Kalau mau nginap di depannya ada Kos Kalimasada, di sana itu per bulan kisaran yang 1,5jt dengan fasilitas relatif lengkap. Enak sih udaranya sejuk, nyaman, enak sih kalau buat 'kencan'.
Segitu saja deh sharing² jalan-jalan jajan yang bisa saya bagikan kali ini, untuk mengawali awal tahun 2026 ini, semoga beberapa waktu kedepan akan ada postingan lainnya yang berhubungan dengan gak suka lapar. Sampai jumpa dipostingan lainnya lagi. -cpr
#onedayonepost
#kulinerdonat
#cemilan
#dessert
#wisatakuliner
#kalimasadaprigen






Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Ini tempat untuk berinteraksi, ketika ada ide yang lain atau sumbang saran, di sini tempatnya. Salam kenal sebelumnya :)