- makan untuk hidup, tapi hidup bukan untuk makan saja -

Menu Makan Malam: Tumis Tempe Bayam + Ayam Rempah Siap Saji

Beginilah nasib bujangan dengan ekonomi lemah, ketika yang lain jam segini sudah kenyang, sedang duduk menikmati malam sambil bercengkrama, mimin masih berjibaku di dapur mempersiapkan menu makan malamnya sendiri.

Gak mampu beli makanan jadi karena budget bulanan yang ngepres, melarang untuk beli makan jadi sampai akhir bulan kalau mau anggaran belanja tetap aman.

Hari ini padahal habis meeting seharian, pulang kantor sudah magrib, harus ke pasar untuk mengisi kulkas, setidaknya beli bahan lauk untuk 3 hari ke depan, 10rb untuk beli ayam, sebagai variasi lauk makan malam biar gak tahu, tempe, telor terus.

Cek dan ricek kulkas ternyata mimin masih punya beberapa bahan yang kemarin lusa dapat gratisan dari sisa bahan baku lebih itungan susut, lumayan bisa untuk bahan lauk makan.

Ini dia menu makan malam mimin, ditemani jus wortel tomat, seger, jadi minuman pembuka, supaya buah diserap tubuh duluan. 

Berbekal bahan² yang ada inilah, mimin membuat menu makan malam ini, Tumis Tempe Bayam + Ayam Rempah, pakai racikan siap saji "Sasa". Rincian bahan yang mimin gunakan sbb.:
# Bawang merah
# Bawang putih
# Bayam
# Tempe
# Ayam fillet bagian dada
# Saus tiram dari Saori
# Tepung rempah dari Sasa
# Ketumbar
# Garam
# Bawang putih serbuk
# Lada hitam
# Kaldu jamur dari Totole

Ini dia bahan², ada tempe potong dadu, ayam fillet dan bayam. 

Ini ada bumbu jalur rempah dari Sasa dan saus tiram dari Saori, ditemani bamer dan baput. 

Kira² itu bahan yang mimin gunakan untuk kebutuhan masak malam kali ini. Ketumbar, garam, tepung bawang putih dan lada hitam mimin gunakan untuk marinasi awal itu ayam, supaya gak amis, karena mimin agak rese sama makanan amis. Soalnya mimin berusaha mengolah sesimpel mungkin tapi tetap tidak amis, ya mimin pikir dengan itu cukuplah mengurangi amis² ayam gitu.

Selain ayam, si tempe mimin potong dadu, lalu dimarinasi juga seperti ayam, supaya gurih gitu, biar gak hambar kaya hubungan mimin dengan si dia, karena habis jadi korban ghosting 🤭.

Cara memasak:
Memasaknya ya hampir sama saja lah, tidak perlu cara khusus hanya menggunakan insting yang sudah² saja dalam tumis menumis.

#1 Ayam yang telah dipotong sesuai selera itu, setelah dicuci bersih, diberi marinasi awal tadi buat ilangin amis, supaya ada gurih² juga. Kemudian mimin campurkan dengan tepung rempah dari Sasa. Mimin aduk rata, lalu kemudian mimin diamkan sejenak, mimin masukan kulkas biar lebih menempel erat bumbunya. Seperti kisah cinta CLBK si dia dengan mantannya si pemakai narkoba jenis shabu 🤭, yang makin erat belakangan ini.

#2 Bawang merah dan bawang putih mimin potong dan rajang untuk menumis. Seharusnya kalau ada cabe lebih baik, berhubung tidak ada ya sudah seadanya saja.

#3 Bayamnya dicuci bersih ya, hilangkan kotoran pasir atau tanah kalau ada. Setelah itu tiriskan supaya siap ditumis kelak.

#4 Saatnya menumis, pastikan wajan sudah panas dan berikan sedikit minyak untuk menumis. Masukan bamer dan baput yang sudah dirajang tadi, gosrang-gosreng sampai wangi. Setelah itu masukan itu saus tiramnya, masukan air sedikit. Lalu masukan itu si tempe yang sudah dimarinasi tadi, tumis sebentar lalu. Tambahkan air lagi secukupnya ya, baru masukan itu si bayam. Tambahkan kaldu jamur, garam dan gula secukupnya jika perlu sih. Masak hingga kira² masak. Biasa, kalau mimin masak itu serba kira², dan masih diluar nalar para cheff dan para ibu dan bapak yang biasa masak. Memang agak aneh sih ya cara mimin masak ini, tapi kalian sesuaikan sendiri saja ya. Ini mimin baru terjun dunia permasakan dan masih kurang ilmu, jadi beginilah, harap maklum ya.

#5 Koreksi rasa, jika sudah layak makan, angkat dan tiriskan, siap untuk disantap dengan nasi putih panas.


Dokumentasi video singkat mimin masak malam ini bisa dilihat dibawah ini, mimin tautkan untuk dokumentasi kenangan kelak.


Begitulah kira² catatan mimin malam ini. Soal rasa ya masih layak malan lah ya, walau agak keasinan itu ayamnya, bumbu jalur rempah Sasa punya karakter manis gurih, ada kandungan gulanya jadi cenderung carameles. Saran mimin sih malah lebih bagus goreng biasa saja, soalnya jadi gak berasa krenyes² nya, malah remahan nya keras kaya batu krikil, efek bumbu rempah yang ada campuran gulanya jadi ngeras kaya krikil. Kulit ayam yang harusnya krispy malah jadi kaya 'kulit pohon'. 

Evaluasinya, bumbu rempahnya gak cocok untuk menu yang mimin buat malam ini. Mungkin lain waktu, gak perlu mari nasi awal, langsung saja jalur dengan bumbu rempah dari Sasa ini. 

Sampai jumpa di catatan mimin lainnya. Selamat makan malam buat para bujang fighter. SSDK

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ini tempat untuk berinteraksi, ketika ada ide yang lain atau sumbang saran, di sini tempatnya. Salam kenal sebelumnya :)

Adbox